

Wisata Sejarah Jakarta | Tak hanya bersumber pada wahana serta suguhan alamnya yang menarik, bahwa Jakarta juga memiliki beragam investasi yang patut untuk dibanggakan. Salah satunya yaitu adalah ragam museum yang menyimpan berbagai aset bersejarah sebagai tempat untuk mengingat perjuangan para pahlawan dimasa lampau. Memiliki data, warisan budaya serta ragam dokumentasi mengenai penelitian ilmiah, preservasi dan konservasi sangat bermanfaat bagi generasi mendatang agar lebih mengenal seluk beluk yang menjadi sejarah dalam Negri ini.
Indonesia sendiri menyuguhkan banyak museum dengan tempatnya masing-masing. Seperti museum seni, dimana patung-patung bersejarah atau alat seni zaman dahulu berada khusus pada tempat tersebut. Ada juga museum trowulan, museum arkeologi, museum rumah bersejarah, atau museum etnologi dan masih banyak lagi.
Wisata Sejarah Jakarta di Museum Nasional Indonesia Terbesar se Asia Tenggara

Menyandang predikat menjadi warga Indonesia yang baik, tentunya memerlukan kecakapan dalam berbagai wawasan mengenai sejarah yang ada dalam Indonesia sendiri. Bisa dimulai dari lagu-lagu kebangsaan, nama pahlawan hingga barang peninggalan dari para nenek moyang terdahulu. Museum Nasional yang terletak didaerah ibukota Jakarta adalah bukti nyata tentang beragam peninggalan benda bersejarah Indonesia. Resmi dibuka pada tahun 1868, museum nasional ini telah mewarisi lebih dari 140.000 ragam koleksi seperti keramik asing, koleksi etnografi, geografis hingga koleksi arkeologi.
Memiliki pamor yang begitu besar dikawasan Asia Tenggara tentu bukan hanya bualan semata. Beberapa benda budaya dalam museum arkeologi seperti patung Budha Hindu juga aksen Dewa menjadi sorotan dari tiap pengunjung yang datang. Untuk kenyamanan berkunjung, ada baiknya jika Anda memilih bus TransJakarta sebagai akomodasi menuju tempat tersebut. Jam kunjungan sendiri sudah bisa dinikmati dari jumat pukul 08.30 hingga 11.30 WIB. Sedangkan sabtu pukul 08.30 hingga 13.30 WIB.
Sejarah Museum Wayang Jakarta

Siapa sih yang tidak kenal wayang? Ya, media yang langsung terbesit sebagai ciri khas Pulau Jawa ini ternyata telah sangat mendunia dikalangan masyarakat luas. Menyinggung asal mula wayang ini dahulu, tentu Indonesia memiliki tempat dimana para wisatawan yang sangat penasaran bisa langsung menemukan jawaban dari berbagai pertanyaan. Tempat yang berlokasi di Jalan Pintu Besar Utara No.27 Jakarta Barat ini mempunyai beragam versi wayang dari segala sudut wilayah Indonesia. Mulai dari wayang kulit, wayang golek hingga wayang orang ada dalam tempat yang satu ini.
Baca Juga : Merambah Wisata Alam Jakarta Dengan Pemandangan Eksotis
Sudah sejak tanggal 7 November 2003, konon PBB telah meresmikan bahwa wayang merupakan warisan adat dunia yang patut diakui juga dilestarikan oleh Indonesia. Bisa terbayangkan bukan betapa menariknya ragam suku dengan adat yang berbeda menjadi satu dalam Negri ini. Kekayaan akan budaya pastinya menjadikan warganya sendiri bangga memiliki negri seperti ini yang diidamkan oleh banyak orang diluar sana. Bagi yang sibuk dengan padatnya aktifitas, tentu tempat ini dapat dikunjungi pada hari biasa. Karena museum wayang buka setiap hari kecuali hari senin.